

Tanjung Palas Utara - Kaltara, Temu Karya Relawan II PMI Provinsi Kalimantan Utara sukses dilaksanakan pada 13-16 November 2025 di Desa Karang Agung, Kecamatan Tanjung Palas Utara, Kabupaten Bulungan. Kegiatan ini menjadi ajang konsolidasi, pembelajaran, dan silaturrahmi para relawan dari berbagai kabupaten/kota se-Kalimantan Utara. Acara dibuka secara resmi pada 13 November 2025 oleh Ketua PMI Provinsi Kalimantan Utara, Bapak Ir. Risdianto, S.Pi., M.Si., yang pada sambutannya beliau menekankan pentingnya kolaborasi dan semangat solidaritas dalam rangka memperkuat peranan relawan untuk melaksanakan tugas kemanusiaan.
Tanjung Palas Utara - Kaltara, Temu Karya Relawan II PMI Provinsi Kalimantan Utara sukses dilaksanakan pada 13-16 November 2025 di Desa Karang Agung, Kecamatan Tanjung Palas Utara, Kabupaten Bulungan. Kegiatan ini menjadi ajang konsolidasi, pembelajaran, dan silaturrahmi para relawan dari berbagai kabupaten/kota se-Kalimantan Utara. Acara dibuka secara resmi pada 13 November 2025 oleh Ketua PMI Provinsi Kalimantan Utara, Bapak Ir. Risdianto, S.Pi., M.Si., yang pada sambutannya beliau menekankan pentingnya kolaborasi dan semangat solidaritas dalam rangka memperkuat peranan relawan untuk melaksanakan tugas kemanusiaan.
Selama empat hari, peserta mengikuti berbagai rangkaian kegiatan yang dirancang untuk memperkuat kapasitas relawan serta memperdalam pemahaman relawan terhadap nilai 7 Prinsip Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional. Yang menjadi agenda utama dalam kegiatan TKR II ini adalah Diskusi Relawan dan Penguatan Kapasitas Relawan, yang dalam agenda tersebut menghadirkan berbagai topik mulai dari pengalaman yang dihadapi relawan saat dilapangan, hingga upaya strategis peningkatan kualitas relawan dalam memberikan pelayanan kemanusiaan. Bukan hanya itu, peserta juga dibekali pelatihan Kehumasan yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas relawan dalam bidang komunikasi publik dan pengelolaan informasi.
Selain itu agenda unggulan dalam kegiatan TKR II ini ada Pelatihan Gabungan Kepemimpinan dan Pertolongan Pertama PMR tingkat Mula, Madya, dan Wira. Pelatihan ini dimaksud untuk mengasah kemampuan para peserta dalam mengemban peran sebagai fasilitator PMR di setiap sekolah yang ada di Kalimantan Utara.
Tak hanya berfokus pada kegiatan peningkatan keterampilan, TKR II juga menawarkan kegiatan Destinasi Wisata Batu Tumpuk yang ada di Tanjung Palas Utara, serta pelaksanaan agenda outbound dan olahraga persahabatan antar relawan. Kegiatan ini memberikan kesempatan bagi peserta untuk mengenali potensi lokal, dan mempererat kebersamaan antar peserta. Selain itu, Perlombaan Pentas Seni Drama juga turut memeriahkan kegiatan TKR II, di mana agenda ini menjadi sarana ekspresi kreativitas sekaligus memperkuat kekompakan antar kontingen.
Kegiatan Temu Karya Relawan II PMI Kalimantan Utara ditutup secara resmi oleh Sekretaris PMI Kabupaten Bulungan, Bapak Kasman, S. E. Dalam sambutannya beliau menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah turut andil dan memberikan dukungan penuh dalam menyukseskan acara ini. Beliau berharap TKR II ini tidak hanya menghasilkan peningkatan kapasitas relawan, tetapi juga memperat solidaritas dan semangat kemanusiaan antara para relawan. Akhir sambutan beliau menegaskan bahwa relawan PMI yang telah mengikuti kegiatan ini bisa menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan kemanusiaan kepada masyarakat. Setelah acara penutupan, rangkaian acara dilanjutkan dengan pembagian hadiah bagi para pemenang lomba pentas seni drama dan pemberian kenang-kenangan antar kontingen kab/kota. Seluruh rangkaian kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama para peserta sebagai bentuk kenangan dan simbol kebersamaan para peserta TKR II PMI Kalimantan Utara dalam memperkuat semangat kemanusiaan.